Tuesday, May 17, 2016

Taman Purbakala Batu Pake Gojeng

MACCANEWS SINJAI -- Gojeng ini merupakan acuan bagi pemerintah Kabupaten Sinjai yang dijadikan sebagai taman wisata alam dan budaya dimana secara geomorfologi ketinggian wilayah dan sekitarnya secara umum adalah 59 sampai 96 meter diatas permukaan laut. Di atas bukit tersebut terdapat situs Batu Pake Gojeng yang dikenal dengan kuburan batu yang memiliki ketinggian dari permukaan laut adalah 59 mdpl, 40 m diatas Kota Sinjai. Lokasi wilayah keberadaan obyek daya tarik wisata ini terletak di kelurahan Biringere Kecamatan Sinjai Utara, sekitar 2 km dari pusat kota Sinjai. Batu Pake Gojeng dalam defenisi dikatakan Batu Pake adalah batu yang telah di pahat dan Gojeng adalah nama wilayah tersebut. Versi lain mengatakan bahwa Batu Pake adalah batu bertuah bagi masyarakat setempat.
Puncak Taman Purbakala Batu Pake Gojeng yang juga merupakan Benteng pengintaian dan markas pertahanan Jepang dengan kemudahan mengawasi kapal laut yang melintasi Teluk Bone maupun pesawat terbang sekutu. Memiliki panorama alam Kabupaten Sinjai, memandang jauh deretan Pulau Sembilan dengan jejer rimbunan hutan bakau Tongke-tongke, serta laut yang biru menghampar diatas terumbu karang Larea-rea. Kompilasi alam yang membuat para pelesiran tertarik untuk mengadakan perjalanan wisata sekaligus sebagai wisata konveksi dan budaya arkeologi dimana memiliki nilai historis tersendiri.
Keunikan dari ketinggian arkeologi dan bentukan alam ini adalah sebuah misteri yang belum terpecahkan. Ketika dilakukan penggalian penyelamatan (Rescue Excavation) pada tahun 1982, dikawasan ini ditemukan berbagai jenis benda cagar budaya (BCB) bergerak seperti keramik dan pecahan-pecahannya, tembikar sejumlah kecil fragment keramik blue underglass serta gigi buvidae, yang diperkirakan dari zaman Dinasty Ming, fosil kayu dan peti mayat. Taman Purbakala memiliki nilai historis tersendiri dimana memiliki tiga tinggalan seperti tinggalan megalitik, artifak, dan ekofak. Tinggalan megalitik  terbukti dengan adanya batu berlubang yang berdiameter sangat variatif yaitu antara 15 cm hingga 70 cm. Meskipun demikian secara umum ukuran diameter lubang berkisar 25 cm, 40 cm, dan 50 cm dengan kedalaman 35-60 cm yang merupakan ukuran dominan secara acak dan tersusun, seperti satu lubang besar yang dikelilingi oleh sejumlah lubang kecil atau sederet lubang kecil diapit oleh dua buah lubang besar, sepasang lubang sejajar dengan ukuran yang sama atau berbeda, dan sebagainya. Tinggalan arkeologi lainnya dengan adanya Menhir-menhir kecil yang berukuran tinggi 12-47 cm, lebar antara 20-23 cm. sedangkan  peninggalan megalitik yang paling utama dengan terdapatnya bongkahan alami yang memiliki ukuran yang bervariasi. Dan tinggalan batu berpahat persegi yang merupakan titik pusat dari variasi batu berpahat lainnya. Salah satu dari batu berlubang persegi (yang terbesar) hingga kini masih dipercaya oleh masyarakat sekitar situs Batu Pake Gojeng sebagai bekas makam Raja-raja keturunan Raja Batu Pake Gojeng yang pertama. 
Bukti peninggalan arkeologisnya telah dirapikan dibuat dengan jalan setapak sebanyak 120 buah anak tangga menuju bukit dan dijadikan lokasi obyek daya tarik wisata baik alam maupun budaya. Di dalam areal situs berbagai pohon dapat kita jumpai  seperti cemara (casuarinas sp), pohon cenrana yang sudah cukup tua, kalumpang (Stercuilla), kelapa (Cocos Nucivera), Kamboja (Plumera accuminata), Akasia (Casia sp), serta Bougenville (Bougenvillea spectabilis). Dalam mendukung kepariwisataan dilokasi taman ini pemerintah Kabupaten Sinjai dalam hal ini Dinas Kebudayaan dan Pariwisata telah melengkapi sarana pendukung (Caravanning Sites) seperti renovasi rumah adat Taman Purbakala serta fasilitas lainnya seperti tempat permandian yang telah tua yang diyakini tempat permandian para raja-raja, refreshing kid dengan taman bermain anak-anak seperti ayunan dan luncuran, berbagai species burung yang dikarantinakan dengan variasi kandang seperti burung Rajawali Sumatera dengan kandang besar seluas 6 x 6 m dan tinggi hampir 4 mtr. Sedangkan burung Beo, Nuri Kalimantan, sepasang burung Kutilang, Serta species burung lainnya menempati kandang seukuran 1 x 1,5 mtr dengan tinggi hampir 2 mtr. Gazebo sebagai tempat bercengkrama para pelesiran yang menikmati panorama kota Sinjai dan sekitarnya serta berbagai fasilitas lainnya. Jumlah kunjungan tiap tahun meningkat dan dominan pelesiran dari mancanegara seperti Belanda, Negara-negara Asia Pasifik, serta negara tetangga lainnya seperti Australia. Biasanya dalam kunjungannya disertai konveksi wisata budaya, kunjungan historis, familiarty dan Novelty.(fan) 

Tags:

Baca Juga:

0 komentar:

Ragam

  • Kompaknya Tripika Kecamatan Panakkukang Laksanakan Sabtu Bersih dan Karya Bakti TNI
    22.06.2022 - 0 Comments
     Hari ini Sabtu (26/3) mereka Camat Panakkukang Andi Pangerang Nur Akbar, Kapolsek Panakkukang Kompol Abdul Azis…
  • Sekda Makassar Terima Peserta Tour Jelajah Wilayah Sulawesi 2020
    04.06.2020 - 0 Comments
    Peserta Touring Jelajah Wilayah Sulawesi 2020 memulai etape 1 dengan mengambil titik start di Makassar. Peserta…
  • KETUA DPRD MAKASSAR DISKUSIKAN URGENSI BELAJAR TATAP MUKA
    07.10.2021 - 0 Comments
     Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo yang juga Ketua Dewan Pendidikan Kota Makassar menggelar Focus Group…
  • Pelaku Penganiayaan Diciduk Saat Terlelap di Rumahnya
    14.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Andi Ad alias Anjas warga dusun Panasa Desa Karama Kecamatan Rilau Ale, terpaksa harus mendekam dibalik…
  • Anggota DPR Budiman Sudjatmiko Bahas Ekonomi Digital di Munas LDII
    11.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Dalam usaha mempercepat pembangunan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) yang berbasis digital, terdapat tiga…
  • Ribuan Peserta Bakal Ramaikan "Latemmala Adventures" II
    29.01.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Ribuan Adventures diperikirakan bakal membanjiri Bumi Latemmamala Soppeng guna mengikuti  Latemmamala…
  •  Prioritaskan Rencana Pembangunan Teknis, DP3A Kejar Target Level Utama
    09.05.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) kota Makassar, di tahun 2018 ini menargetkan…
  • Semua Fraksi DPRD Kota Makassar Ancam Ngamuk Jika Jabatan Pj Walikota di Perpanjang
    29.05.2020 - 0 Comments
    Kabar terkait pergantian posisi Penjabat Wali Kota Makassar M Iqbal Samad Suhaeb kembali mencuat setelah beredar…
  • Pemkot Makassar Raih Opini WTP Tiga Tahun Berturut-turut
    20.07.2018 - 0 Comments
    ACCARITA - Pemerintah Kota Makassar kembali diganjar opini Wajar Tanpa Pengecualian oleh Badan Pemeriksa Keuangan RI.…
  • Wali Kota Danny Lepas Dokter Hewan Kurban
    05.09.2016 - 0 Comments
     Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto melepas  dokter hewan MACCANEWS -- Wali Kota Makassar, Mohammad…
  • Walikota Cup II FPTI Makassar Resmi di Helat
    11.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Kompetisi Walikota Cup II Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Makassar cabang resmi di helat, di…
  • Warga Mamajang Shalat Ghaib untuk BJ. Habibie
    11.12.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Jamaah Masjid Nur Al-Aqsha Jalan Amirullah, Kecamatan Mamajang Kota Makassar melaksanakan shalat ghaib…
  • PC IMM Bulukumba Ikut Aksi Bela Islam, Jilid III
    27.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Meskipun pengurus DPP IMM Pusat tidak jadi ikut pada aksi damai 212 seperti dilansir salah satu media…
  • Perbaiki Lampu Jalan, Minwandi Tewas Tersengat Listrik
    24.05.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS, PINRANG -- Nasib tragis menimpa Minwandi (24), seorang pemuda yang bekerja sebagai tenaga honorer di Kantor…
  • Aru Donor Darah dan Diskusi Kepemudaan Karang Taruna
    08.08.2017 - 0 Comments
     MACCANEWS - Pengurus Karang Taruna Prov. Sulsel yang dinahkodai oleh Ir. Farouk M. Betta. MM yang saat ini…
  • DPRD Selayar Sahkan APBD Perubahan TA 2016
    30.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Selayar, kembali melaksanakan Rapat Paripurna…
  • Investasi Bodong Kena UU TPPU
    25.05.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS, SIDRAP -- Tertangkapnya pimpinan Yayasan Ummul Khair, Ahmad Lusi dan sejumlah anggotanya oleh Polres Sidrap…
Blogger templates. Proudly Powered by Inovasi Digital.