MACCANEWS -- Pelatih Robert Rene Alberts menilai jika anak asuhnya selevel dengan tim tamu Bali United saat bertemu dipekan ke- 15 kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) di Stadion Mattoangin pada 14 Agustus. Meskipun tim besutan Indra Sjafri ini bermaterikan legiun asing, seperti Kiko Insa.
"Kita selevel dengan Bali United, biar mereka memiliki pemain asing," ucap Robert
Robert menjelaskan bahwa setingkatnya PSM dan Bali United karena kualitas pemain lokal yang terus mengalami peningkatan. Hal itu yang membuat tim pelatih tak gentar dalam menghadapi tim besutan Indra Sjafri. Bahkan, ia optimistis mampu kembali meraih poin penuh kala bermain dikandang nanti.
"Para pemain terus mengalami peningkatan itu yang buat saya optimistis bisa kembali raih poin," ujar pria asal Belanda ini.
Selain itu, ia berharap beberapa anak asuhnya cepat pulih seperti Achmad Sumardi yang cedera lutut dan Jajang Maulana terserang gejala tipus. Pasalnya, Robert mengaku timnya banyak kehilangan pemain disisa laga putaran pertama ini, termasuk Muchlis dan Maldini yang pergi pendidikan kepolisian di Surabaya. Kemudian Fadhlan dan Andri yang dipinjamkan ikut try out bersama tim sepak bola PON di Bali. (Dd/Jn)
0 komentar: