Monday, October 8, 2018

TNI-KB Kes di Puskesmas Antang Layani 104 Akseptor Baru

ACCARITA - Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Makassar terus menggencarkan pelaksanaan Program TNI-KB Kes. Pelayanan dan sosialisasi program KB yang melibatkan TNI tersebut kembali digelar di Puskesmas Perumnas Antang, Senin (8/10/2018).

Pada kegiatan yang dihadiri Kepala UPT DPPKB Kecamatan Manggala, Irma Iriani, Danramil 1408-10/Panakkukang-Manggala, Mayor Arh Rohmad Agus Hidayat, Wadanramil 1408-10/Panakkukang-Manggala, Kapten Inf Nisan, Babinsa se-Kecamatan Panakukkang-Manggala, jajaran Persit Kartika Chandra Kirana Ranting XI Panakukkang dan sejumlah kader KB UPT Manggala itu, terlihat antusiasme masyarakat untuk menjadi akseptor KB cukup besar.

Hal itu bisa dilihat dari pelaksanaan kegiatan tersebut yang selain melakukan penggantian alat kontrasepsi bagi akseptor lama, juga melayani 104 akseptor baru, yang terdiri dari akseptor implant sebanyak 70 orang, IUD 14 orang, dan suntik sebanyak 20 orang.

Danramil 1408-10/Panakkukang-Manggala, Mayor Arh Rohmad Agus Hidayat mengatakan, program pemerintah TNI-KB Kes yang memaksimalkan peran TNI ini bermuara pada peningkatan kesejahteraan keluarga dalam hal mengatur jarak kelahiran.

Penambahan jumlah penduduk yang tak terkontrol, kata dia, akan memberikan dampak yang sangat signifikan bagi terjadinya gangguan keseimbangan pembangunan. Salah satunya yakni memberikan dampak sosial, seperti lonjakan jumlah penduduk dan tingginya angka pengangguran.

“Implementasi dari pelaksanaan program ini adalah pelibatan Babinsa dan Persit dalam memberikan edukasi, sosialisasi, dan arahan kepada masyarakat tentang tujuan dan manfat program KB. Kita harapkan masyarakat dapat memahami pentingnya program ini, khususnya bagi keluarga.

Pengaturan dan membatasi angka kelahiran tak hanya akan berefek pada ekonomi keluarga, tetapi jauh kepada tujuan pemerintah yang ingin memberikan kesejahteraan bagi masyarakat. Program KB tak hanya terkait jumlah kelahiran saja, karena di dalamnya memiliki tujuan yang kompleks dan bermanfaat bagi masyarakat,” papar Rohmat.

Sementara, Kepala UPT DPPKB Kecamatan Manggala, Irma Iriani mengatakan, program KB memberikan dampak yang signifikan bagi ekonomi masyarakat.

Menurutnya, antusiasme masyarakat untuk menjadi akseptor KB juga cukup besar. Hal itu terlihat dari penambahan jumlah akseptor baru setiap kegiatan pelayanan dilakukan.

“Selalu ada akseptor baru yang terjaring dalam setiap pelayanan yang kita lakukan. Ini menandakan bahwa program ini berjalan dengan sangat baik, dan masyarakat sudah semakin menyadari manfaat dari KB,” kata Irma.

Irma menambahkan, sejauh ini jumlah kader KB di wilayah Kecamatan Manggala berjumlah 78 orang.

“Setiap kader itu diwajibkan untuk bisa menggalang sedikitnya empat akseptor baru setiap bulannya,” tutupnya.

Tags:

0 komentar:

Ragam

  • DANDIM CUP Enrekang Meriahkan HUT RI KE 71
    09.08.2016 - 0 Comments
    Piala dandim 1419 cup diserahkan resmi wabup HM Amiruddin untuk diperebutkan disaksikan Dandim 1419 letkol inf Horasman…
  • Wali Kota Makassar Cari Jalan Tengah Polemik Pasar Sentral
    12.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto mencari jalan tengah mengatasi polemik pasar sentral…
  • Kontraktor Desa Cilellang Siap Maju di Pilkades Serentak
    11.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- H. Rudi Pengusaha, menyatakan kesiapannya untuk maju bertarung perebutkan jabatan Kepala Desa Cilellang…
  • Roh Sepakbola Makassar, Kini Berdiri Tegak di Losari
    01.01.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto meresmikan patung legenda sepak bola Makassar Ramang di…
  • BPBD Makassar Gelar Pelatihan Fasilitator Penanggulangan Bencana 2019
    04.09.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar menggelar Pelatihan Fasilitaor Penanggulangan…
  • Gerakan Sayang Ibu Bukan Hanya untuk Lomba
    21.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Program Gerakan Sayang Ibu yang sementara berjalan diharapkan tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan standar…
  • Bupati Basli Ali : Pesta Adat Anjala Ombong Jadi Daya Tarik Wisatawan
    30.08.2016 - 0 Comments
    Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali, menyaksikan warga Bontosikuyu melempar alat tangkap ikan yang…
  • Muhtar Bejo Dipastikan Mulus Pimpin HIPMI Sinjai
    27.08.2016 - 0 Comments
    Muhtar BejoMACCANEWS -- Calon kandidat Ketua Himpunan Pengusaha Muda (HIPMI) Sinjai yang maju bertarung dalam Muscab V…
  • Wakil Bupati Selayar Kukuhkan Satgas Saber Pungli
    25.02.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wakil Bupati Kepulauan Selayar, Dr. H. Zainuddin, S.H.,M.H., mengukuhkan Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan…
  • Iqbal Suhaeb Resmikan Masjid Ash-Ashabuur Kampung Kowa Kelurahan Suangga
    05.06.2020 - 0 Comments
    Setelah hampir tujuh bulan pembangunannya akhirnya pekerjaan masjid Ash- Shabuur rampung dan diresmikan langsung oleh…
  • Pemkot Makassar Dan Pemprov Sulsel Bersatu Atasi Macet Di Makassar
    04.06.2020 - 0 Comments
    Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb terus memperlihatkan keseriusannya dalam meretas kemacetan di Kota Makassar. Salah…
  • Lurah Maccini Gusung Dorong RW RT Bentuk Kelompok Bank Sampah
    13.09.2017 - 0 Comments
    MACCANews --- Makassar - Tak henti - hentinya Lurah Maccini Gusung Rendra dorong Ketua RW RT membentuk kelompok bank…
  • Terapkan Protokol Kesehatan Dengan Ketat Prof Rudy Pimpin Upacara HUT Kemerdekaan RI Ke 75 Tahun
    28.08.2020 - 0 Comments
     Upacara peringatan 75 tahun Indonesia Merdeka, tahun ini pelaksanaannya berbeda tidak seperti tahun-tahun…
  • Ini Alasan Warga Sulsel Naik Haji Pakai Jalur Ekspres
    23.08.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Menunaikan ibadah haji adalah impian bagi seluruh umat muslim. Namun yang menjadi kendala saat ini, kuota…
  • Huawei Meresmikan Brandshop Pertama di Kendari
    28.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Huawei Indonesia, sebagai brand smartphone peringkat tiga secara global, secara resmi membuka Huawei…
  • Ombudsman Sulsel Gelar Pemeriksaan Revitalisasi Pasar Senggol
    28.02.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS – Tim Ombudsman Sulsel mengelar Pemeriksaan Lapangan terkait revitalisasi Pembangunan Pasar Senggol di Kota…
  • Kejar PAD Rp2 Triliun, Danny Jadikan Pj RT/RW Laskar Pajak
    19.06.2022 - 0 Comments
    Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto tahun ini menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp2 triliun.Untuk mencapai…
  • Terima Kunjungan DPRD Wajo, Nurhaldin Paparkan Perbaikan Sistem Pendidikan
    05.10.2021 - 0 Comments
     DPRD Makassar terus menjadi objek kunjungan. Kali ini rombongan DPRD Kabupaten Wajo yang datang untuk mempelajari…
  • BAZNAS Soppeng Bantu Korban Kebakaran di Wajo
    21.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Terjadinya kebakaran yang menimpa asrama Himpunan Santri As`adiyah asal Soppeng (HISAS) di Lapongkoda…
  • PSM Menang Tipis atas Kabau Sirah, 3-2
    09.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Baru berjalan satu menit babak kedua, Wiljan Pluim mencoba melewati pemain belakang Semen Padang. Namun,…
  • Dalam Rangka Pengawasan Lapangan Program JKN, Dewan Pengawas BPJS Kesehatan Temui Wali Kota Danny
    08.10.2021 - 0 Comments
    Walikota Makassar Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto menerima kunjungan Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan…
  • Hehehe..Wajo Kirim Orang Gila ke Makassar
    13.05.2016 - 0 Comments
     MACCANEWS - Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kabupaten Wajo, kirim tiga penderita…
  • 5.000 Relawan IYL Gelar Silaturrahmi
    07.03.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Relawan Ichsan Yasin Limpo (IYL) menggelar acara silaturrahmi sekaligus perayaan Ultah ke 56 mantan Bupati…
  • Mahyudin Akui Rencana Koalisi Tiga Caketum Golkar
    14.05.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Calon ketua umum Partai Golkar Mahyudin membenarkan ada rencana koalisi dengan tiga kandidat lainnya yaitu…
  • Pimpinan PT. Pegadaian Makassar, Silaturrahim dengan Pemda Selayar
    22.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Pimpinan Wilayah VI PT. Pegadaian (Persero) Makassar Nuril Islamiah, melakukan silaturrahim dengan…
Blogger templates. Proudly Powered by Inovasi Digital.