ACCARITA - Rapat Kordinasi Pemerintahan digelar oleh Badan Tata Pemeritahan Kota Makassar di Ruang Sipakatau, Kantor Balaikota, Jalan Ahmad Yani, (23/5/2019).
Seluruh 15 Camat lengkap hadir bersama para lurahnya dalam rapat koordinasi tersebut, yang sekaligus menjadi momen perkenalan ke Pj Walikota yang belum lama ini menjabat.
Di awal sambutannya, Pj Walikota Makassar, Iqbal Suhaeb menkritisi jalannya roda pemerintahan Kota Makassar yang gagal meraih Adipura beberapa waktu lalu.
Bahkan Iqbal sempat menanyakan terkait kinerja para camat beserta lurah yang selama ini masih kurang khususnya terkait masalah kebersihan lingkungan.
Menanggapi hal itu, Camat Rappocini, Sulyadi Perdana Putra SG yang sempat dipersilahkan memaparkan kinerjanya selama ini langsung menjelaskan kondisi sebenarnya saat dirinya meninjau di lapangan.
“Izin pak wali kami sepenuhnya sepakat dengan apa yang disampaikan oleh pak wali, namun perlu kami juga laporkan bahwa selama bila terkait dengan pengerukan drainase hal tersebut kami telah jalankan semaksimal mungkin,” ungkap Sulyadi.
Sulyadi juga menjelaskan bahwa wilayahnya kerap mendapat air kiriman, hal tersebut telah sering ia koordinasikan dengan balai besar Pompengan namun hingga saat ini belum mendapat respon.
“Pengerukan senantiasa kita sudah lakukan namun tidak bisa di pungkiri kita masih memiliki keterbatasan, dan ini juga tidak terlepas dari tanggung jawab balai besar Pompengan, sehingga saya memohon izin Pak wali agar dapat membantu kordinasi tersebut, karena ini butuh komunikasi tingkat lebih atas,” pungkasnya.
0 komentar: