ACCARITA - Sebagai Juara Umum pada pagelaran dua tahunan Pekan Olahraga Kota (Porkot) Kota Makassar, tentu Kecamatan Rappocini tidak ingin besar kepala.
Sebab, sebagai Juara bertahan, Kecamatan Rappocini kembali menargetkan Juara umum pada pagelaran yang berlangsung pada tanggal 22-26 April 2019 nanti.
Dede, selaku Koordinator Kecamatan Rappocini, mengaku akan berusaha maksimal dan mencoba menyapu bersih seluruh cabor yang akan diikutinya. Dan diketahui, Rappocini akan menurukan sebanyak 202 atlet kali ini.
Meski buta kekuatan melihat para pesaingnya, namun Dede optimis serta akan berusaha solid meraih target juara umum untuk kedua kalinya.
“Kita masih tetap berusaha semaksimal mungkin, meskipun untuk mempertahakan juara itu tidak segampang yang diperkirakan, karena kekuatan kecamatan rappocini tetap harus solid dan bermain cantik di lapangan dan terus emas dan poin,
dan target juara umum. rappocini bisa,” kata Dede dengan singkat saat ditemui di Lapangan Karebosi, Senin (22/4/2019)
Sementara, Ketua KONI Makassar, Agar Jaya mengungkapkan Multi even olahraga terbesar di Kota Makassar ini diikuti seluruh kecamatan dalam wilayah Kota Makassar.
Dengan peserta sebanyak 2.131 orang yang mempertandingkan 19 cabang olahraga yakni Atletik, Billboard, Bola Basket, Volly, Bulutangkis, Catur, Dayung, Judo, Karate, Kempo, Menembak, Panahan, Panjat Tebing, Pencak Silat, Renang, Sepak Takraw, Tae Kwon Do, Tenis Lapangan, Tenis Meja.
“Atlit itu ada 1.596 orang, Pelatih 268 Orang, Officialnya 267 Orang. Adapun total medali yang diperebutkan sebanyak 498 medali yang terdiri dari 166 medali emas, 166 medali perak dan 166 medali perunggu,” jelas Agar Jaya.
0 komentar: