Sunday, September 11, 2016

Pertamina Days “Green Fair 2016” Ajang Silaturahmi dengan Warga



MACCANEWS - Sukses dengan penyelenggaraan Pertamina Days “Green Fair 2016” di Jakarta, PT Pertamina (Persero) kembali menyalurkan energi bagi warga Makassar selama tiga hari, mulai tanggal 9-11 September 2016.

Kali ini Pertamina Days hadir bersama sosok Baco dan Becce, yakni simbol anak laki-laki dan perempuan asli Bugis yang akan mengenalkan sekaligus menyebarkan informasi tentang bisnis Pertamina kepada masyarakat dengan beragam aktivitas menyenangkan.

Pembukaan Pertamina Days “Green Fair 2016” dihadiri oleh Komisaris Utama PT Pertamina (Persero), Tanri Abeng di Atrium TransSquare, Trans Studio Mall, Makassar sebagai bagian dari rangkaian HUT Pertamina ke-59.

Dalam sambutannya, Tanri Abeng mengatakan Pertamina Days merupakan bagian dari upaya Pertamina menyebarkan informasi tentang proses bisnis kepada masyarakat. Dari ajang ini, masyarakat dari berbagai kalangan usia bisa memahami bisnis, pengembangan teknologi dan energi yang telah dilakukan Pertamina, serta pencapaian yang telah diraih, sehingga dapat menumbuhkan kecintaan serta kebanggaan pada hasil karya anak bangsa.

“Melalui acara ini, Pertamina ingin mendekatkan diri pada masyarakat dan mengajak masyarakat untuk memahami Pertamina seluas-luasnya. Konsep acara dari Pertamina Days “Green Fair 2016” ini adalah pameran edukasi tentang Pertamina, mulai dari proses pencarian minyak sampai menjadi produk, serta menyampaikan berbagai kegiatan sosial yang telah kami lakukan, dan prestasi yang telah kami raih sebagai perusahaan negara yang bergerak di sektor energi,” jelas Tanri.

Di Pertamina Days, pengunjung pameran akan mendapatkan pengalaman baru, diantaranya berpetualang di terowongan yang menayangkan film tentang proses bisnis Pertamina dari pencarian minyak hingga menjadi produk, dengan efek suara menyerupai aktivitas nyata.

Pengunjung juga bisa berinteraksi langsung untuk mengetahui lebih detil proses bisnis Pertamina di masing-masing booth yang ada. Seperti di sektor hulu yang memberikan informasi tentang pencarian minyak dan gas dengan cara yang interaktif dengan fasilitas virtual reality (VR).

Di booth  Gas, Energi Baru dan Terbarukan (GEBT), Pertamina membagikan informasi mengenai bisnis GEBT serta  memeragakan berbagai percobaan science sederhana menggandeng Komunitas Sains Fakultas MIPA, Universitas Hasanuddin.

Sementara di bagian Pengolahan, pengunjung akan mendapatkan informasi mengenai proses pengolahan minyak mentah menjadi beragam produk bahan bakar yang dihasilkan oleh kilang Pertamina. Kehadiran miniatur SPBU, sebagai representasi bisnis Pertamina di hilir yang bersentuhan langsung dengan masyarakat menjadi daya tarik tersendiri di booth Pemasaran. Disini pengunjung bisa merasakan pengalaman seru bagiamana mengisi bahan bakar di kendaraan, serta membeli produk, merchandise, serta penawaran promo menarik di stand ini.

“Pameran ini kami harapkan bisa memberikan nilai tambah sebagai sarana edukasi dan wisata interaktif bagi masyarakat, sekaligus memupuk kebanggan terhadap produk migas hasil karya anak bangsa,” tambah Tanri.

Beragam produk mitra binaan Pertamina juga dipamerkan di stand Corporate Social Responsibility (CSR). Di tempat ini, pengunjung bisa mendapatkan informasi berbagai kegiatan tangung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat di daerah sekitar operasi maupuan wilayah terluar dan perbatasan Indonesia.

Pertamina Days semakin lengkap dengan berbagai lomba yang digelar untuk pengunjung dari anak-anak hingga orang dewasa, di antaranya lomba lukis kaos, kreasi produk daur ulang, dan lain-lain. Selain itu, terdapat beberapa kegiatan workshop tentang energi yang disampaikan oleh narasumber dari Pertamina, dongeng anak, praktek masak makanan sehat, serta penyerahan bantuan kepada atlet difabel dan yayasan yatim piatu. (Ur/mar)

Tags:

Baca Juga:

0 komentar:

Ragam

  • Tim  AFK FUtsal Parepare Genjot Latihan Fisik
    11.05.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Cabang Olahraga Futsal giat lakukan latihan fisik dalam rangka menghadapi kejuaraan daerah (Kejurda) yang…
  • Babak Pertama KSP Berkat FC Bobol Gawang Timnas PSSI
    04.09.2016 - 0 Comments
    Pasukan KSP Berkat FC pakai kaos kuning berhasil membobol gawang timnas PSSI dibabak pertamaMACCANEWS -- Setelah sukses…
  • KAICIID Gelar Focus Group Disccussion Untuk Mahasiswa
    09.08.2016 - 0 Comments
      kegiatan Focus Group DisccussionMACCANEWS -- Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Kedokteran dan Ilmu…
  • DPPPA Makassar Gelar Workshop Perempuan Penggerak Lorong 2019
    17.12.2019 - 0 Comments
    Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Makassar mengelar workshop perempuan pengerak lorong 2019…
  • Andi Mahrus Andis, Serahkan Buku Karyanya Kepada Jurnalis
    17.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Sosok HA. Mahrus Andis, tidak asing lagi di Bulukumba, selain dikenal sebagai pamon senior yang kini…
  • Demokrat Makassar Klaim Sudah Kantongi Tujuh Kursi di DPRD Makassar
    18.05.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kota Makassar, Andi Rachmatika Dewi Yustisia Ilham…
  • Ketua DPRD Dorong Sinergitas Demi Kesejahteraan Masyarakat
    10.04.2020 - 0 Comments
    Ketua DPRD Makassar, Rudianto Lallo berharap sinergi antara stakeholder terus dijaga untuk tujuan mewujudkan…
  • Ramadan, Disdag Makassar Gencarkan Operasi Pasar
    02.08.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Guna memastikan kebutuhan poko terjangkau oleh masyarakat, Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Makassar…
  • Bantuan Dana Parpol Wajib Memiliki LPJ
    31.05.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS, BANTAENG --- Sebanyak 8  Partai Politik ( Parpol) mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis ( Bintek) Laporan…
  • RDP DPRD Pare - Pare Ricuh
    25.07.2016 - 0 Comments
    Empat Ormas Mendatangi Kantor DPRDMACCANEWS, Parepare -- Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Gedung DPRD Parepare…
  • Semen 17.000 Sak di Tajima Star Terpaksa Dibongkar Ulang
    28.03.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS – Kapalpengangkut Semen LCT. Tajima Staryang mengangkut sekitar 850 Ton Zak Semen atau sekitar 17.000 Zak…
  • REVISI TATIB UNTUK PROGRAM PRO RAKYAT, DPRD JENEPONTO KUNJUNGI DPRD MAKASSAR
    07.10.2021 - 0 Comments
     DPRD Kab. Jeneponto tengah melakukan kajian terkait Revisi Tata Tertib DPRD. Hal ini merupakan langkah penguatan…
  • Dalam Suasana Duka, Putra Supomo Restui Garda Nusantara Deklarasi Dukung Danny Pomanto
    26.04.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Komitmen kuat Garda Nusantara Provinsi Sulawesi Selatan mendudukkan kembali Danny Pomanto sebagai wali kota…
  • Danny Paparkan Inovasi Pemkot Makassar Pada Agenda Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Kabupaten Kota
    21.06.2022 - 0 Comments
    Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto paparkan inovasi pemerintah Kota Makassar terkait hasil aksi…
  • Warga Kelurahan Bitowa Baksos Bersama Pj Wali Kota Makassar
    15.10.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Warga Kelurahan Bitowa, Kecamatan Manggala, Zaenal yang akrab mendampingi Pj Wali Kota Makassar, Iqbal…
  • Aksi Satpol PP Makassar di Upacara Kedisiplinan Nasional
    16.07.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS --- Marching Band Satpol PP Makassar menunjukkan kebolehannya saat Upacara Kedisiplinan Nasional di Lapangan…
  • Polres Soppeng Libatkan Ustadz dalam Oprasi Zebra
    19.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Operasi Zebra yang digelar oleh Polres Soppeng, Jumat (18/11/2016) kemarin di depan Pasar Sentral Cabbenge…
  • DPD PDIP Sulsel Gelar Pelatihan Komunkasi Terapan selama 2 hari
    15.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Menghadapi pesta demokrasi seperti halnya pemilhan legislatif berbagai cara dilakukan partai untuk…
  • Wali Kota Makassar: Sampai Jumpa Semua di F8 2018
    11.09.2017 - 0 Comments
    MACCANews --- Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto, mengemukakan, dengan penutupan acara Makassar…
  • Bertambah Lagi Pasien Covid 19 Asal Kecamataran Makassar Jalani Isolasi Apung
    08.10.2021 - 0 Comments
     Satu orang pasien Covid-19, Orang Tanpa Gejala (OTG) asal Kelurahan Bara-baraya Kecamatan Makassar menjalani…
  • Puang Cambang: Selamat Tinggal DPRD
    26.05.2016 - 0 Comments
    ‪MACCANEWS, MAKASSAR -- Mantan Anggota DPRD Sulsel dari Partai NasDem Akbar Singke yang akrab disapa Puang Cambang,…
  • Usai Rakor, Terungkap Target Kerja PD Parkit 2018
    13.01.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Dalam mendukung realisasi pelayanan parkir prima dan peningkatan PAD, PD Parkir Makassar Raya…
  •  Iqbal Suhaeb : Banyak Investor Jepang Tertarik Ke Makassar
    04.06.2020 - 0 Comments
     Pj Walikota Makassar, Iqbal Suhaeb memperlihatkan antusiasme yang tinggi terhadap persiapan penyelenggaran…
  • Pasar Murah Disdag-Bulog Subsidi Harga Sembako Rp 25 Ribu
    02.08.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Pasar murah bersubsidi Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Makassar kembali dilaksanakan di Asrama Mattoangin,…
  • Calon Kades Cilellang Dikunjungi Anggota DPR RI Andi Rio Padjalangi
    11.12.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Rupanya tak hanya aktivis dan kontraktor yang akan berebut kursi Kades di Cilellang,…
Blogger templates. Proudly Powered by Inovasi Digital.