Thursday, January 26, 2017

Kota Otonomi Terbaik, Makassar Nominator Penghargaan Kemendagri 2017

MACCANEWS -- Makassar nominator penerima penghargaan Satya Lencana Karya Bakti Praja Nugraha 2017 bersama 10 kota lainnya di Indonesia yang akan diserahkan oleh Presiden RI Joko Widodo di peringatan hari Otonomi Daerah pada 25 April 2017 mendatang.

Penghargaan itu diberikan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI kepada kota yang dinilai cakap dalam mengelola pemerintahannya dalam kerangka pelaksanaan otonomi daerah (Otoda).

Acuan penilaiannya dari LPPD (Laporan Penyelanggaraan Pemerintahan Daerah) yang dinilai oleh Tim EPPD (Evaluasi Pelaksanaan Pemerintahan Daerah). Tim yang digawangi oleh Gunawan turun menilai kesesuaian antara LPPD dengan progres capaian di lapangan (masyarakat).

"Ada lebih dari 700 indikator penilaian. Tim mengevaluasi kinerja pemerintah di semua bidang seperti kesehatan, pendidikan, pelayanan publik, ekonomi, transportasi termasuk inovasi," papar Ketua Tim EPPD yang juga Direktur Evaluasi Kinerja dan Peningkatan Kapasitas Daerah, Direktorat Jenderal Otoda, Kemendagri RI Gunawan di Balaikota, Kamis, 26 Januari 2017.

Tahun lalu (2016), Makassar terjaring dalam 15 besar EPPD, tahun ini Makassar berhasil meloncat hingga ke posisi 10 besar. Gunawan menyampaikan prestasi yang diraih Makassar berkat konsistensi pemerintah kota dalam menjalankan kebijakan, program, dan inovasi yang pro rakyat.

Capaian itu terukur jelas dalam data statistik selama dua tahun lebih  pemerintahan Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto. BPS Sulawesi Selatan mencatat angka pertumbuhan ekonomi Makassar terus menanjak dari tahun 2014 (7.39%), 2015 (7.44%) hingga 2016 (7.83%).  

Keberhasilan lainnya teruji pada kemampuan Makassar menekan laju inflasi dari tahun 2014 (8.51%), 2015 (5.18%), dan 2016 terjun ke angka (3.16%). Persentase penduduk miskin juga relatif berkurang dari tahun 2013 (4.7%), 2014 (4.48%), dan 2015 (4.38%).

Selain itu, IPM (Indeks Pembangunan Manusia) cenderung meningkat dari tahun 2013 (78.98%), 2014 (79.35%), dan 2015 (79.94%). "Capaian Makassar dari tahun ke tahun terus membaik. EPPD dan penghargaan dari Kemendagri menjadi motivasi bagi pemerintah untuk selalu berbenah diri," ungkap Wali Kota Danny.

Diungkapkan oleh Danny, sejak memimpin Makassar berbagai inovasi dilakukan oleh pemerintahannya. Di bidang pendidikan, wali kota berlatar akademisi itu meluncurkan 18 Perintah Revolusi Pendidikan, di bidang kesehatan ada program Makassar Home Care (Dottoro'ta), dan Makassar Telemedicine.

Bidang lingkungan hidup, Danny mencetuskan Lorong garden (Longgar), dan Bank Sampah. Perluasan lapangan kerja juga dilakukannya dengan merekrut ratusan tenaga kerja menjadi Satgas kebersihan, drainase, Satpol PP Pariwisata, dan Brigade Balakar. (MC)

Tags:

Baca Juga:

0 komentar:

Ragam

  • Serunya Perlombaan Lari Karung di Kecamatan Panakukang
    14.11.2017 - 0 Comments
    MACCAnews - Dalam rangka HUT ke 72 Republik Indonesia, Pemerintah Kecamatan Panakkukang mengadakan Pekan Olahraga dan…
  • Pemprov Sulsel Ambil Alih Pengelolaan SMA Sederajat
    16.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel akan mengambil alih kewenangan pengelolaan Sekolah Menengah Atas…
  • Ketua TP-PKK Panakukang Beri Vitamin A kepada Balita di Posyandu Teratai 6
    11.12.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Ketua TP PKK Kecamatan Panakkukang Haslinah Thahir atau yang akrab disapa Daeng Caya mengunjungi Posyandu…
  • Wakil Bupati Selayar Irup Peringati Haornas
    09.09.2016 - 0 Comments
    Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar, DR. H. SZainuddin, SH, MHMACCANEWS -- Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan…
  • PERUBAHAN APBD 2021, KOMISI B MINTA TARGET PENDAPATAN DIRASIONALISASIKAN
    07.10.2021 - 0 Comments
     Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar tengah melakukan pembahasan Kebijakan Umum Perubahan Anggaran…
  •  Danny Sebut PP Banyak Kontribusi di Makassar
    29.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wali kota Makassar Moh. Ramdhan 'Danny' Pomanto mengapresiasi Pemuda Pancasila (PP) yang telah banyak…
  • 33 Polisi Selayar Naik Pangkat
    31.12.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Sebanyak 33 orang Personil Polres Kepulauan Selayar mendapat kado spesial di penghujung tahun 2016 ini,…
  • Besok, Pangdam akan Berkunjung ke Kodim Sinjai
    29.08.2016 - 0 Comments
    Pangdam VII Wirabuana Mayor Jenderal TNI Agus Surya BaktiMACCANEWS -- Pangdam VII Wirabuana Mayor Jenderal TNI Agus…
  • Pengawasan ADD di Barru Perlu Diperketat
    07.08.2016 - 0 Comments
    Proyek Drainase di Dusun Dusung Desa Cilellang, Kecamatan MallusetasiMACCANEWS -- Lemahnya pengawasan anggaran…
  • Inilah 2 Jenis Taubat yang Tidak Diampuni Allah SWT
    28.08.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Manusia terbaik bukanlah manusia yang tidak pernah melakukan dosa sama sekali, tetapi manusia terbaik…
  • Hadiri Konfrensi Ke – XLI Danny Minta Kader HMI Cepat Beradaptasi
    08.10.2021 - 0 Comments
    Walikota Makassar Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto mengajak seluruh kader- kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kota…
Blogger templates. Proudly Powered by Inovasi Digital.