Wednesday, January 17, 2018

DPRD Rapat Tentang Perlindungan Anak

MACCANews ----- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar menggelar rapat paripurna dalam rangka mendengar pendapat Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, atas dua Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) prakarsa DPRD Kota Makassar, yaitu Ranperda tentang Penyelenggaraan Pendidikan dan Ranperda tentang Perlindungan Anak, di Gedung DPRD Kota Makassar, Jalan AP Pettarani, Rabu (17/01/2017).

Dalam penyampaian pendapatnya, Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, mengatakan bahwa pada dasarnya eksekutif sangat mengapresiasi DPRD Makassar sebagai penginisiator Ranperda Tentang Penyelenggaraan Pendidikan dan Ranperda Perlindungan Anak tersebut. Pasalnya, penyelenggaraan Pendidikan di Kota Makassar sebagaimana telah diatur dalam Peraturan Daerah Nomor 3 Tahun 2006 tentang Penyelenggaraan Pendidikan sudah saatnya dilakukan evaluasi.

"Perda Nomor 3 Tahun 2006 tentang Penyelenggaraan Pendidikan memang sudah tidak sesuai lagi dengan kondisi sistem pendidikan kita sekarang, oleh karena itu sudah perlu dilakukan penggantian dengan Peraturan Daerah yang baru untuk menjawab masalah sistem pendidikan di Kota Makassar. Apalagi Perda tersebut telah berlaku selama 11 (sebelas) tahun " jelas Danny.

Lebih jauh, Danny juga berharap Ranperda penyelenggaraan pendidikan dan Ranperda Perlindungan Anak yang akan ditetapkan harus senantiasa berkeadilan dan tidak diskriminatif dengan menjunjung tinggi hak-hak asasi manusia, nilai keagamaan, nilai kultural dan karakteristik daerah.

"Dengan demikian pemerintah kota dalam melaksanakan sistem penyelenggaraan pendidikan Makassar dan Perlindungan Anak dijamin dengan adanya payung hukum yang sesuai dengan perkembangan sistem pendidikan kita, dalam rangka pemerataan peningkatan kualitas pendidikan di Kota Makassar serta dapat menyesuaikan dengan kondisi nasional," sambungnya.

Danny juga mengakui dalam hal perlindungan anak tidak hanya semata mata tanggungjawab Pemerintah, tetapi adalah tanggungjawab semua elemen masyarakat, oleh karena itu arah kebijakan Pemerintah Kota dalam terhadap eksploitasi dan kekerasan terhadap anak terlihat dalam program "Jagai Anak ta" digagas Pemerintah Kota akan mendorong kesadaran untuk memberikan Perlindungan terhadap eksploitasi dan kekerasan terhadap anak.

"Program Jagai Anak ta mengandung makna bahwa anak adalah amanah dan karunia Tuhan Yang Maha Esa, yang dalam dirinya melekat harkat dan martabat sebagai manusia seutuhnya, yang memiliki hak asasi yang harus diakui, secara lokal, nasional, maupun internasional. Hadirnya Perda ini tentu akan menjadi sebuah dukungan bagi program ini. Jadi bukan hanya tanggungjawab eksekutif," pungkas Danny.

Sementara, Ketua DPRD Kota Makassar, Farouk M Betta, menyampaikan jika Ranperda Penyelenggaraan Pendidikan dan Ranperda Perlindungan Anak ini selanjutnya akan dibahas lebih detail di masing-masing Pansus dengan melibatkan berbagai unsur agar dapat sesuai dengan keinginan semua pihak.

Tags:

0 komentar:

Ragam

  • BI akan Keluarkan Uang NKRI dengan Desain Baru
    14.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Bank Indonesia akan menerbitkan uang Rupiah NKRI dengan desain baru sebagai pelaksanaan amanat…
  • Buka Kursus Futsal, Danny Harap Olah Raga Futsal Bisa Berkembang
    17.05.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto membuka Kursus Pelatih Futsal  Level 1 Nasional di…
  • Pejabat Sebaiknya sosialisasikan Program LISA
    29.07.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS, Bulukumba -- Slogan LISA (Lihat sampah Ambil) yang dicanangkan bupati Bulukumba AM.Sukri A.Sappewali, usai…
  • Afgan Konser di Makassar dengan lagu Terbarunya "SIDES'
    26.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Setelah sukses menggelar konser di Kota Balikpapan, Medan Afgan kembali menggelar konsertnya di Kota…
  • IMM Bulukumba Gelar Dialog Melawan Narkoba
    18.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Menyikapi maraknya pengguna narkoba di Bulukumba yang dibuktikan banyaknya pelaku narkoba baik pemakai…
  • Danny: 72 Tahun Merdeka, Harus Semakin Indonesia
    26.08.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Momentum hari kemerdekaan, Wali Kota Makassar, Moh Rhamdan “Danny” mengajak semua pihak untuk terus…
  • Azikin Solthan dan Rombongan Komisi II Kunjungi Kantor Gubernur Sulsel
    09.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Kunjungan kerja komisi II DPR RI berlangsung, rabu (09/11/2016) di ruang rapat pimpinan kantor Gubernur…
  • BPBD Makassar Kembali Salurkan Bantuan Logistik kepada Korban Terdampak Bencana Angin Puting Beliung
    04.09.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar kembali menyerahkan bantuan bahan bangunan kepada…
  • Camat Manggala Dorong Pelibatan Masyarakat untuk Pembersihan Drainase
    29.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS, -- Camat Manggala ,Anshar Umar mengemukakan salah satu upaya pihak kecamatan untuk menjaga kebersihan…
  •  Bupati Lantik 700 Pejabat dan 9 Camat
    04.01.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS – Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar, Muh Basli Ali, dalam mengawali hari kerja pertama, Tahun 2017 melantik…
  • Sampaikan Aspirasi, Aspek 5 Mengaku Puas Stelah Bertemu Wali Kota Danny Pomanto
    23.11.2017 - 0 Comments
    MACCANews ---- Puluhan anggota Assosiasi Pedagang Kaki Lima (Aspek 5) Pasar Sentral Makassar (Makassar Mall) mendatangi…
  • Luncurkan F8 di Jakarta, Makassar Berpeluang Lampaui Bali
    15.05.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Pemerintah kota (Pemkot) Makassar sukses menghelat peluncuran Makassar International Eight Festival and…
  • Musik Klasik Antar Pengembaraan Batin dan Pikiran Wali Kota Danny
    06.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Kecintaan Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto pada musik klasik disampaikannya saat…
  • Sidrap Siapkan 56 Miliar Bayar 'THR' dan Gaji ke-13
    16.05.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS --Tidak lama lagi  Pegawai Negeri Sipil (PNS) lingkup Pemkab Sidrap yang jumlahnya mencapai kurang lebih…
  • Prajurit Wirabuana Bangun Jiwa Korsa kepada (Alm) Serda Ilman
    12.08.2016 - 0 Comments
    Prajurit Wirabuana Sedang Meleletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah keluarga (Alm) Serda IlmanMACCANEWS --…
  • Wali Kota Danny Ingin Genjot Pembinaan Atlet
    08.05.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto ingin menggenjot pembinaan atlet di Makassar yang…
  • Suardi Saleh Coffee Morning dengan Pimpinan SKPD Barru
    23.07.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Untuk mengevaluasi kinerja yang telah dan akan dilakukan, pemerintah kabupaten Barru mengadakan kegiatan…
  • Kakek Cabuli Nenek, Keberatan, Akhirnya Dipolisikan
    07.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Laporan kasus pencabulan terbilang unik terjadi di Pinrang. Pasalnya, berdasarkan Laporan Polisi Nomor :…
  • Iqbal Suhaeb Libatkan Rumah Ibadah Umumkan Surat Edaran Walikota Cegah Penyebaran Covid 19
    05.06.2020 - 0 Comments
     Pemerintah Kota Makassar tak henti hentinya memberikan pemahaman dan himbauan kepada seluruh warga kota…
  • Wali Kota Danny Lepas Dokter Hewan Kurban
    05.09.2016 - 0 Comments
     Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto melepas  dokter hewan MACCANEWS -- Wali Kota Makassar, Mohammad…
  • Bupati Basli Ali Serahkan Hadiah Kepada Juara I Bupati Cup I
    24.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Kejuaraan Sepak Bola, Bupati Cup I, yang berlangsung selama 23 hari, telah berahir, yang dimulai sejak 2…
  • Ini Agenda Presiden Joko widodo di Makassar
    25.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- kedatangan Presiden RI, Joko widodo yang berkunjung ke Kota Makassar dan mengunjungi sejumlah tempat,…
  • Dishub Diminta Tindaki Taksi Online Ilegal
    29.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS --  Organda Makassar gelar rapat dengan sejumlah organisasi moda transportasi, Rabu (28/9) kemarin di…
  • Aktivis Desak Seluruh Tersangka Korupsi Dipenjarakan
    09.12.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Memperingati hari HAM dan Anti Korupsi, 9 Desember, puluhan gabungan aktivis Front Perjuangan Rakyat…
  • Hajar Warganya, Kades Ampekale Dijebloskan ke Penjara
    12.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Seseorang yang menjabat sebagai aparatur pemerintah, seharusnya bijaksana dalam menyikapi kritikan-kritikan…
Blogger templates. Proudly Powered by Inovasi Digital.