Thursday, February 23, 2017

Lagi.... Danny Didapuk Berbicara di Forum Internasional

MACCANEWS - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto kembali didapuk menjadi pembicara di forum internasional, World Ocean Summit 2017, Kamis, 23 Februari 2017, di Sofitel Hotel Nusa Dua Bali.

Forum yang digagas oleh The Economist mengusung tema "Local Solutions to Global Issues" menghadirkan seluruh high level rank officer ataupun high level CEO dari berbagai belahan dunia. The Economist adalah salah satu media cetak terbesar di dunia yang berpusat di London.

World Ocean Summit dihelat selama dua hari, 22 hingga 24 Februari 2017. Diagendakan, forum ini bakal ditutup esok hari oleh Presiden RI Joko Widodo. Di forum itu, Wali Kota Danny membincangkan Solid Plastic Waste from Makassar Save Our World.

Di hadapan peserta World Ocean Summit, Walikota Makassar menyampaikan terobosan Makassar mengelola isu sampah pelastik di laut berinovasi dengan PATTASAKI dalam angkat dan angkut sampah di laut.

Perhatian pemerintah kota Makassar terhadap ekosistem laut juga ditunjukkan pada peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2017 yang dipusatkan di laut. Wali Kota Danny bersama petinggi Kodam VII Wirabuana dan Polda Sulsel memunguti sampah di sepanjang area Center Point of Indonesia (CPI).

Selain peduli pada sampah laut, pemerintah kota juga melakukan inovasi dengan membentuk bank sampah, "Makassar memilki  15 bank sampah sektoral dan 500 bank sampah unit se -  kota Makassar," terang Danny.

Salah satu bank sampah sektoral yang dipunyai Makassar yang berada di pulau mampu berkontribusi dengan menukar sampah plastik dengan beras, voucher listrik, dan bahkan yang terbaru sampah tukar dengan emas kerjasama dengan Pegadaian.

Wali Kota Danny juga memberikan gambaran bagaimana laut di Makassar memiliki potensi yang sangat indah dengan diminimalisasinya sampah pelastik karena makassar termasuk salah satu best sunset in the world dan best waterfront city in the world. (MC)

Tags:

Baca Juga:

0 komentar:

Ragam

  • Ramai Kasus Polantas, ini Kata Polisi Soal Surat Pemeriksaan
    16.05.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Bagaimana penjelasan polisi soal surat tugas pemeriksaan untuk memberhentikan pemotor?Menurut Kasat…
  • Pemeriksaan IVA Kecamatan Manggala Jadi Nominator Nasional
    13.10.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Camat Manggala, Syahruddin menyebut dari pemeriksaan IVA Test yang yang mencapai 90 persen masyarakat di…
  • Dispar Makassar Harap Hotel Promosikan Destinasi Unggulan di Makassar
    08.10.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Dinas Pariwisata Kota Makassar mengelar Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia Pariwisata di Hotel…
  • Isu Pembubaran FPI dan HTI, Ini Sikap PMII Sulsel
    01.01.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Setelah menggelar apel kebhinekaan dalam rangka menolak ormas radikal yang diikitu 400 kader dari 13 Cabang…
  • Andi Mustaman Makin Tancap Gas untuk Sosialisasi
    23.10.2017 - 0 Comments
    MACCANews --- Calon Wali Kota Makassar, Andi Mustaman optimis maju di Pemilihan Wali Kota Makassar 2018 mendatang…
  • Hary Tanoe Terinspirasi Lorong Kota Makassar
    23.10.2017 - 0 Comments
    MACCANews ---- langsung  melihat Lorong  Garden yang diinisiasi walikota Makassar dalam salah satu program…
  • Danny Ajak Kader HMI Berkontribusi dalam Pembangunan
    08.08.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Walikota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto mengajak kader HMI berkontribusi dalam membangun kota…
  • Tim Inspektorat : Memicu Konflik Internal di Masyarakat
    15.08.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Isi surat, Meminta Pemberhentian Kepala Lingkungan Komesra dan merupakan bentuk Somasi bagi Pemerintah…
  • Waktu Dhuha Yang Paling Utama Dan Baik
    26.05.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS, -- Shalat Dhuha memiliki banyak keutamaan, diantaranya mendapatkan ampunan dari Allah, mendatangkan rizki…
  •  HUT RI ke-72, Wali Kota Hadiri Pesta Rakyat Manggala
    12.11.2017 - 0 Comments
    MACCAnews - Walikota Makassar danny pomanto menghadiri acara peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-72 bertempat di lapangan…
  • Tanpa DP, Makassar Tidak Ada Kemajuan
    13.06.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Makassar menegaskan kalau masa depan Makassar tanpa keberadaan…
  • Lelang Ulang Proyek Tambat Labu
    18.07.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS, Bantaeng -- PT. Marsa Maiwa Lestari merasa kecewa apa yang menjadi  hasil pengumuman lelang pekerjaan…
  • Tengoklah Kentalnya Kearifan Lokal Desa Penebel di Bali
    21.06.2016 - 0 Comments
    Pura adat desa penebel sangat sakral bagi warga penebel dalam menjalani ibadah dan pelestarian alam.MACCANEWS --…
  • Kasi Tramtib Kecamatan Manggala Optimalkan Penertiban PK5
    26.10.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Kepala Seksi Trantib Kecamatan Manggala, Hasanuddin Dg Janji terus mengoptimalkan penertiban Pedagang Kaki…
  • Maksimalkan Layanan, Bapenda Makassar Siapkan Aplikasi Pembayaran Pajak Online
    19.06.2022 - 0 Comments
    Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Makassar terus memaksimalkan layanan untuk masyarakat. Sebuah program sebagai akses…
  • 5 Bantuan Alsintan Hilang di Kantor Dinas Pertanian
    04.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Lima bantuan Alsintan untuk kelompok Tani yang akan di bagikan kepada Masyarakat yang tersimpan di kantor…
  • Danny Harap, Makassar – Australia Makin Perkuat Kerjasama Kota Kembar Dengan Gold Coast
    08.10.2021 - 0 Comments
     Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto menghadiri pidato menteri luar negeri Australia Marice payne…
  • KPA Kota Makassar Gelar Pertemuan Lintas Sektor Pencegahan Hiv Aids
    25.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Kota Makassar menyelenggarakan Pertemuan Koordinasi Lintas Sektor yang…
  • PNS Masih Mendominasi Pengambilan Kredit di Bank Sulsel
    28.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Salah satu bank Pemerintah yang menjadi idola bagi Pegawai Negeri Sipil khususnya di Bulukumba, dalam hal…
  • Politisi PAN Dukung Ilham Azikin Maju di pilkada Bantaeng
    07.08.2016 - 0 Comments
    Politisi PAN silatuhrahmi di kediaman Ilhan AzikinMACCANEWS -- Ada beberapa Politisi Bantaeng memberi dukungan terhadap…
  • Kapolsek Mallusetasi Sosialisasikan Minuman Terlaran di Setiap Masjid
    06.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru merupakan salah satu kecamatan penghasil Ballo (Tua), yang sudah…
  • Camat Panakukang Thahir Beri Apresiasi Kelurahan Karampuang Gelar Kerja Bakti
    11.12.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Camat Panakukang Thahir mengapresiasi kegiatan Sabtu Bersih, yang berlangsung di Jalan Janggo Paropo,…
  • Supra Sosialisasikan Perda Lingkungan Hidup ke Warga Manggala
    21.07.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Sekertariat DPRD kota Makassar mensosialisasikan perda nomor 9 tahun 2016 tentang perlindungan dan…
Blogger templates. Proudly Powered by Inovasi Digital.