Tuesday, June 20, 2017

Danny: Tanpa DP, Tidak Dapat Apa- apa


MACCANEWS--Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan 'Danny' Pomanto kerap menyelipkan guyonan- guyonan khasnya saat tampil berbicara dalam satu acara. Hal ini pun terlihat saat dirinya hadir melaksanakan salat isyah berjamaah dengan warga di masjid Nurul Hidayah, Kandea.

"Salah satu dampak kemajuan kota ini yakni besarnya daya beli masyarakat. Kendaraan banyak karena masyarakat mampu membelinya. Baru DP (down payment) sudah bisa dapat mobil, baru DP sudah bisa dapat rumah. Jadi kalau ada orang bilang Makassar tanpa DP, tidak dapat ki itu apa- apa," canda Danny membuat jemaah mesjid tersebut terpingkal- pingkal. DP sendiri juga merupakan singkatan dari nama wali kota berlatar belakang arsitek ini, Danny Pomanto.

Selama tiga tahun kepemimpinannya, Danny menyampaikan telah banyak capaian yang diperolehnya. Namun dirinya juga tidak memungkiri jika sejuta persoalan masih belum terselesaikan.

Di antaranya, dampak kemajuan yang belum dikelola baik, seperti macet karena membludaknya kendaraan, tingginya daya beli yang berakibat munculnya pedagang kaki lima, dan kemakmuran masyarakat membuat semakin banyak orang ingin masuk ke Makassar sehingga memicu kejahatan.

"Tapi tidak perlu khawatir, ada masalah kesehatan, kejahatan, kebakaran, dan gangguan lainnya langsung telpon 112. Semua pasti terlayani kecuali dua hal, utang dan jodoh," pungkasnya sembari tersenyum membuat jamaah mesjid pun ikut tertawa.

Itulah hal real (nyata) public service (pelayanan masyarakat) kata Danny yang bisa dirasakan langsung masyarakat, termasuk masyarakat sudah bisa mendapatkan layanan kesehatan gratis di rumah mereka 24 jam melalui home care dottorotta.

Prestasi lain yang didapatkan adalah Makassar sudah masuk proses penilaian adipura untuk diraih ketiga kalinya, Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), penghargaan internasional open gove dari Singapura, dan masih banyak lagi.

Dari semua itu kata Danny bersama 800 lebih kriteria penilaian lainnya menjadikan Makassar juara 1 terbaik Laporan Hasil Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) tingkat nasional mengalahkan kota Bandung yang berada di posisi keenam dan kota Surabaya diurutan kedua. (om)

Tags:

Baca Juga:

0 komentar:

Ragam

  • Universitas Pejuang R.I Makassar Tuan Rumah RAKORNAS IMATEPSI
    27.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Ikatan Mahasiswa Teknologi Pendidikan se-Indonesia merupakan organisasi yang menyatukan seluruh mahasiswa…
  • PAC LDII Desa Lembah Hopo Gelar Peletakan Batu Pertama Masjid Raudhatul Jannah.
    13.09.2017 - 0 Comments
    MACCANews --- Pimpinan Anak Cabang (PAC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Lembah Hope gelar peletakan batu pertama…
  • Camat Panakukang Buka Kegiatan Sosialisasi Persertifikatan Aset Tanah
    03.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Camat Panakukang ,Thahir Deng Ngalli, membuka acara sosialisasipersertifikatan Aset Tanah dan Bangunan…
  • Jambi Siap Mengekor Program Pemkot Makassar
    04.10.2017 - 0 Comments
    MACCANews --- Berbagai inovasi yang digagas oleh Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto menarik minat Wali…
  • Tingkatkan Kunjungan Wisman, Ini Langkah Dispar Makassar
    08.10.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Makassar berkomitmen meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara ke kota…
  •  Ketua RT Pertanyakan Isentif yang Belum Cair
    10.05.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS- Ketua Rukun Warga 01 Karut di Kecamatan Panakkukang Kota Makassar Ridwan Gassing, angkat bicara tentang…
  • Pemkot Makassar Diminta Bijak Naikkan Tarif Parkir saat Ojol Day
    07.04.2021 - 0 Comments
     DPRD Kota Makassar menaruh atensi terkait kebijakan baru Pemerintah Kota Makassar, yang akan menaikkan tarif…
  • Danny Hadiri Bedah Buku Kajati Sulsel
    15.03.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto menghadiri bedah buku karya Kepala Kejaksaan Tinggi…
  • Yel-Yel "Punggawa Macakka" Menggema di Lokasi Pengundian Nomor Urut
    12.02.2018 - 0 Comments
    MACCAnews- Pengundian nomor urut empat pasangan kontestan Pilgub Sulsel berjalan meriah. Yel-yel "Rakyat Bersatu…
  • Indira Sharing Program di Kota Surakarta
    17.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Suasana ramah penuh kebersamaan mewarnai kunjungan kerja TP PKK Kota Makassar saat berkunjung di Kota…
  • Desa Karumpa Kembangkan Lima Komoditi Andalan
    22.03.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Desa Karumpa di Pulau Karumpa, Kecamatan Pasilambena adalah desa terluar di wilayah pemerintahan Kabupaten…
  • Diskominfo Kota Makassar Ajak Insan Pers Diskusi di Forum Jurnalistik
    13.08.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Perkembangan informasi melalui media sosial yang begitu cepat dan masif. Dinas komunikasi dan informasi…
  • Polsek Urban Watang Sawitto Pinrang Menangkap Pelaku Sabung Ayam
    27.05.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS, PINRANG -- Selang beberapa hari setelah menggerebek arena judi sabung ayam yang berlokasi di Lingkungan…
  • APMS Parappa Selayar Utamakan Pelayanan
    03.05.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Peningkatan pelayanan diutamakan, maka Agen Penjualan Minyak dan Solar (APMS) Parappa, Kabupaten Kepulauan…
Blogger templates. Proudly Powered by Inovasi Digital.