Tuesday, August 13, 2019

Diskominfo Gunakan Aplikasi Qlue untuk Warga Makassar

ACCARITA - Satu lagi kabar gembira bagi warga Kota Makassar. Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Makassar punya inovasi untuk layanan keluhan publik. Inovasi yang dinamai Qlue merupakan aplikasi media sosial.

Sekretaris Diskominfo Makassar, Denny Hidayat memaparkan, aplikasi ini berguna untuk melaporkan persoalan yang terjadi secara faktual kepada pemerintah.

Aplikasi yang dapat diunduh secara gratis di Play Store ini ada dua macam. Qlue Warga diperuntukkan bagi semua masyarakat sedangkan Qlue Work digunakan bagi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemkot Makassar.

“Jadi semua orang bisa melapor ataupun memasukkan keluhan terkait pelayanan publik melalui Qlue Warga. Setiap SKPD akan menggunakan Qlue Work,” ungkap Denny Hidayat, Rabu (19/6/2019).

Kelebihannya, kata Denny, keluhan yang masuk terdeteksi berdasarkan geolokasi. Sehingga bisa diketahui secara pasti keluhan warga, titik lokasi serta orang yang memberikan informasi. Hal ini juga meminimalisir informasi atau keluhan fiktif yang masuk ke Pemkot Makassar.

“Kita sudah bisa tahu di mana lokasi yang menjadi tempat keluhan, karena sistem geolokasi, langsung ditahu berada di wilayah kelurahan mana. Foto yang diambil juga bukan foto lama, karena pada saat akan melapor gambar langsung diambil, jadi update,” ujarnya.

Dia mencontohkan, jika warga melaporkan jalan berlubang. Cukup melaporkan cukup ambil gambar dan masukkan keluhan. Lokasi sudah diketahui.

“Kalau begitu tadi contohnya, bisa dilihat lokasi jalannya. Apakah jalan kota atau jalan provinsi. Kalau jalan kota, kita di-spatch atau teruskan ke Dinas PU, yang akan menurunkan tim Sapu lubang sesegera mungkin. Kalau jalan provinsi, itu bukan wewenang kami. Tapi tetap akan disampaikan ke provinsi. Karena Baruga (sistem kendali pelaporan Pemprov Sulsel,) telah menjajaki kerja sama dengan War Room, karena platform kita besar,” terangnya.

Kelebihan lainnya yakni persoalan penanganan keluhan yang dapat dipantau.

Kata Denny Hidayat, setiap keluhan yang masuk akan tetap menumpuk dilengkapi dengan keterangan sejak laporan diterima.

“Yang menjadi tugas kita ialah seberapa banyak yang keluhan diselesaikan. Melalui Qlue semua akan terpantau yang mana tugas yang belum dan telah diselesaikan, bisa diukur lama waktu penanganan,” jelasnya.

Sistem pelaporan ini menambah daftar corong media komunikasi antara warga dengan Pemerintah Kota Makassar sebagai pelayan masyarakat.

Sebagaimana diketahui, Pemkot Makassar telah memiliki Sub-Bagian Pengaduan di Bagian Humas, Nomor Tunggal Panggilan Darurat atau Call Center 112, aplikasi pelaporan Sodarata’ dan Smart RT/RW yang khusus digunakan Ketua RT dan RW.

Tags:

0 komentar:

Ragam

  •  Rumuskan Resolusi, 24 DPD Keperawatan Bermusyawarah di Selayar
    15.07.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS – Dari Dua Puluh Empat Kabupaten Kota se Sulawesi Selatan, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Perawat…
  • ASUSPRO A4110, PC All-in-One Layar Sentuh yang Ringkas dan Hemat Tempat
    26.09.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Dalam bisnis, komputer yang memiliki performa tinggi adalah sebuah kebutuhan yang sangat mendesak. Selain…
  •  Bupati Basli Serahkan Buku Tabungan BSPS
    19.07.2017 - 0 Comments
    Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar, Muh. Basli Ali, bersama Kepala Satker Iskandar Ismail, dan Pemimpin BRI Cabang…
  •  Jelang EKPPD, Makassar Rampungkan 80 Persen LPPD
    30.07.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Jelang EKPPD (Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah) Tahun 2017, Pemerintah kota (Pemkot)…
  • Pelepesan Jenazah Mustafa Alwi, Danny: Selamat Jalan Sahabatku
    01.07.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Pelepasan jenazah alamrhum H.Mustafa Alwi dilepas langsung oleh walikota Makassar, Danny Pomanto melalui…
  • Andi Nurhidayati Bawa Aspirasi Konstituen di Mukernas
    02.10.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Anggota DPRD Sulsel dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memastikan akan hadir dalam Agenda…
  • BP3K akan Mengkaji Program Pemerintah
    16.08.2016 - 0 Comments
    Kepala BP3K Bulukumba Taufik, SHMACCANEWS -- Kantor Badan Penelitian, Pengembangan, Perpustkaan dan Kearsipan ( BP3K )…
  • Digereja Tertua Makassar, Danny Titip Doa untuk Kedamaian Makassar
    30.12.2017 - 0 Comments
    MACCANews ----- Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto hadir menyapa ummat kristiani usai melaksanakan ibadah…
  • Danny Sebut Three Ends Sebagai Tiga Titik Akupuntur Memajukan Indonesia
    26.04.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Program Three Ends merupakan upaya pemerintah dalam mengakhiri kekerasan terhadap perempuan dan anak,…
  • Rajut Kekompakan, 222 Pejabat Pemkot Makassar Ikut Outbound
    25.09.2017 - 0 Comments
    MACCANews --- Studi manajerial kepemimpinan modern mengajarkan konsep outbound sebagai salah satu cara yang dapat…
  • Dukung Program Pemerintah, Dinkes Makassar Fokus Visitasi Puskesmas
    10.05.2018 - 0 Comments
    MACCANEWS- Demi mendukung dan menjalankan program pemerintah. Dinas Kesehatan Kota Makassar, melakukan sosialisasi…
  • 49 Tahun Indosat Ooredoo Mendukung Indonesia Sebagai Negara Digital
    22.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Tepat satu tahun ‘reborn’ dan melakukan transformasi perusahaan yang bertepatan dengan HUT ke-49, Indosat…
  • Nasdem Fokus Mengusung Kadernya, Menangkan Pilkada Parepare 2018
    01.01.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) terus merapatkan barisan untuk memenangkan Even Nasional, seperti…
  • Di Musrenbang Tamalanrea, Wali Kota Danny Tantang Buat Area Car Free Day
    07.02.2018 - 0 Comments
    MACCANews --- Kecamatan Tamalanrea  menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di Max One ,…
  • Diduga Motor Milik Dewan di Arena Sabung Ayam
    03.08.2016 - 0 Comments
    ilustrasiMACCANEWS -- Atmosfir judi sambung ayam di wilayah polres Enrekang masih menjadi momok yang terus berulang…
  • Danny Harap Plt Sekda Makassar Toreh Prestasi
    06.07.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto berharap Plt (Pelaksana Tugas) Sekertaris Daerah…
  • Danny Pomanto Didapuk Jadi Ketua Panitia Harkopnas ke 70
    23.02.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan 'Danny' Pomanto didapuk menjadi ketua panitia pelaksana daerah…
  • Resmikan Kendaraan Quick Respon PDAM, ini Harapan Danny Pomanto
    28.02.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Wali kota Makassar Moh. Ramdhan 'Danny' Pomanto meresmikan 4 (empat) unit kendaraan reaksi cepat (quick…
  • Target Rampung 2020, Ini Progres Pembangunan Masjid Disdik Makassar
    20.08.2019 - 0 Comments
    ACCARITA - Pembangunan  Masjid Dinas Pendidikan (Disdik) Makassar hingga saat ini masih berlangsung. Ditargetkan…
  • Rekanan Gugat Perdata Walikota Parepare
    07.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Imbas dari persoalan proses tender penetapan pemenang di  unit Layanan Pengadaan (ULP) pada lelang…
  • Menteri RI dan Wagub Sulsel Tinjau Lokasi Rel Karet Api di Barru
    20.12.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS - Menteri Perhubungan RI kunjungi Rel Kareta api di Pekkae Kelurahan Lalolang Kecamatan Tanete Rilau,…
  • Pusat Karir Universitas Pejuang RI Gelar Seminar Kewirausahaan
    23.11.2016 - 0 Comments
    MACCANEWS -- Masa depan cemerlang tidak hanya diraih ketika kita menjadi pegawai di lembaga pemerintah saja, namun…
  • Trail Adventure, Bupati Bersama TITAC Selayar Jajal Medan Terjal
    11.02.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS - Dari 2500 peserta Rider dari berbagai Kabupaten di Sulawesi Selatan, Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli…
  • Di Hadapan Para Jenderal, Danny Jadi Pemateri
    06.06.2017 - 0 Comments
    MACCANEWS--Wali kota Makassar Moh. Ramdhan "Danny" Pomanto telah malang melintang dalam dunia presentasi dan membawakan…
  • Tagihan PBB Caile Diambil Alih DPKAD
    06.09.2016 - 0 Comments
    Andi Sabri, pejabat yang menangani soal PBB di kantor DPKAD, memperlihatkan bukti pelunasan PBB yang belum disetor ke…
Blogger templates. Proudly Powered by Inovasi Digital.